Kaban BKD Mandailing Natal Pimpin Serah Terima Jabatan Camat Kecamatan Natal

Views: 718


Madina, Pantai Barat – medianasionalnews. Riswan SH, M.Hum, selaku Kaban BKD Mandailing Natal, memimpin langsung acara serah terima jabatan dari Camat lama Riplan S.Sos, kepada Plt.Camat baru Saripuddin S.Sos, serah terima jabatan hari ini berlangsung Selasa 07 September 2001 yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Natal, Mandailing Natal.

Dalam sambutannya Riswan SH, M.Hum, mengucapkan selamat kepada Plt.Camat yang baru.

“Hari ini saya memimpin serah terima jabatan Camat di Kecamatan Natal, Camat harus selalu ingat bahwa camat memimpin pemerintahan di Kecamatan, Camat memimpin Pembangunan dan camat memimpin Sosial Kemasyarakatan. Dalam memimpin, Pemerintah harus selalu mengkoordinasikan bersama bagaimana menjalin hubungan yang baik bersama kepala Desa dan Stakeholder lainnya agar Kecamatan Natal lebih maju lagi nantinya, “ ungkap nya.

Pemerintah Kabupaten dalam menyusun Program kerja selalu melakukan Sinkronisasi dengan Program Pemerintah Pusat. Hal ini dilakukan agar Program Pemerintah Pusat tersebut bisa dikerjakan didaerah dan daerah mengembangkan perpanjangan tangan nya melalui camat dan seterusnya sampai jadi berkembang dan maju.

“ Dengan mengacu kepada sistem Pemerintah Kabupaten, Kecamatan harus lebih agresif lagi dan jangan bersifat menunggu karna kalau menunggu, kita akan ketinggalan begitu jauh.

Dipenghujung ia menyampaikan pesan kepada Camat Natal yang baru dan seluruh perangkat Desa di wilayah kerja Kecamatan Natal agar dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, segera bergerak cepat karena tugas Nasional maupun Daerah sudah didepan mata. Terus jalin komunikasi yang baik dan segera ditindak lanjuti apapun keluhan Masyarakat. Jangan sampai tidak di respon karena komunikasi dan sinergitas merupakan sarana yang sangat penting di era sekarang ini, dan terakhir kepada rekan-rekan Kepala Desa yang ada di wilayah Kecamatan Natal kiranya dapat memberikan dukungan kepada Camat yang baru. Agar dapat melaksanakan tugas dengan lancar lakukanlah Pelayanan Publik sebaik mungkin, kita ini bertugas untuk melayani, bukan minta di layani oleh Masyarakat.

Sementara itu Camat yang baru Saripuddin S.Sos, dalam acara mengatakan bahwa dalam menjalankan tugas yang diberikan tentu dibutuhkan kerjasama yang baik. Kemajuan Kecamatan adalah kemajuan kita bersama.

“ Tugas yang di amanah kan Bupati Mandailing Natal kepada saya Insya Allah akan siap untuk saya laksanakan dengan baik. Ini akan menjadi tugas bersama kita, baik Kelembagaan, BPD dan Perangkat Desa akan kami evaluasi kembali sehingga mereka bisa bekerja sesuai tugas pokok dan fungsinya, “ ungkapnya.

“ Dari sosial budaya, Saya selaku Camat di Kecamatan Natal ini juga akan lakukan kerjasama baik dengan tokoh masyarakat, alim ulama, maupun masyarakat untuk kembali melanjutkan kegiatan sebelumnya. Sementara disisi pembangunan akan dilakukan singkronisasi antara Program Kabupaten dengan Program Desa sehingga ada sinergitas pembangunan antara Pemerintah Kabupaten ke Pemerintah Desa, “ tutupnya.(HS)

Happy
Happy
0
Sad
Sad
0
Excited
Excited
0
Sleepy
Sleepy
0
Angry
Angry
0
Surprise
Surprise
0

Tinggalkan Balasan

You cannot copy content of this page