Untuk Mengurangi Beban Masyarakat, Tribun Sumut.net Gelar Pasar Murah

Views: 356

Medan – medianasionalnews.  Tribun Sumut.net melaksanakan kegiatan pasar murah di Jalan Bhayangkara, Kelurahan Indra Kasih, Kecamatan Medan Tembung, Senin (14/3/2022). Pasar murah yang dilaksanakan Tribun Sumut.net guna membantu beban ekonomi masyarakat dimasa Covid – 19.

Rio wartawan Tribun Sumut.net, saat dikonfirmasi awak media mengatakan” Pasar murah yang kita laksanakan ini berupa Beras dan minyak makan / goreng dibawah harga biasa masyarakat membelinya. Semoga pasar murah yang kita laksanakan ini dapat membantu masyarakat yang kesulitan ekonomi dimasa Covid – 19 yang masih melanda khususnya di Medan dan sekitarnya.

” Alhamdulillah pasar murah yang kita laksanakan tadi, sejumlah masyarakat antusias mendatangi posko pasar murah yang kami laksanakan tadi bang” jelas Rio.

” Pasar murah yang kita laksanakan ini baru pertama, semoga kedepannya akan kita laksanakan kembali pasar murah dikelurahan lainya lagi bang” sambung Rio.

Hadir dalam kegiatan pasar murah yang dilaksanakan Tribun Sumut.net yaitu, Lurah Indra Kasih Armansyah, sejumlah Kepala Lingkungan dan sejumlah pengurus / wartawan Tribun Sumut.net. Afdal

Happy
Happy
0
Sad
Sad
0
Excited
Excited
0
Sleepy
Sleepy
0
Angry
Angry
0
Surprise
Surprise
0

Tinggalkan Balasan

You cannot copy content of this page